Pastikan Keamanan, Satuan Samapta Polres Oku Patroli Dialogis Ke Kantor Bawaslu Kabupaten Oku,

Baturaja, Lintassamudranews.com – Demi memastikan situasi aman diseputaran Kantor Bawaslu Kab. Oku, Sat Samapta Polres Oku rutin melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis. Selasa (05/12/2023).

Kegiatan Patroli Dialogis ini langsung dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Oku Akp Andi Apriaidi, S.H.,M. Si., bersama personel Sat Samapta Polres Oku.

“ Kapolres Oku Akbp Arif Harsono, S.I.K., M.H., melalui Kasat Samapta Polres Oku Akp Andi Apriaidi, S.H.,M. Si., mengatakan bahwa kegiatan patroli dialogis rutin secara intens bertujuan sebagai tindakan preventif jelang Pemilu Tahun 2024 yang akan dilaksanakan nantinya dan tahapan verifikasi yang sedang berjalan.

Tindakan preventif dari Polres Oku ini guna untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat bisa kondusif,” ujarnya.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *